Neo Eksterior Mercy Ala Lorinser Aero Kit
Terkadang seorang pembeli sebuah kendaraan belumlah tentu puas begitu saja dengan desain bodi yang diciptakan pabrikan. Sekalipun untuk sebuah mobil berkelas seperti Mercedes-Benz GLK. Kendaraan SUV tersebut telah mengalami perombakan pada segi bodi eksterior dengan pemakaian bodi kit buatan rumah modifikasi spesialis Mercy, Lorinser.
Selain masalah hasrat memodifikasi mobil dari sang pemilik itu sendiri, Lorinser pun juga memang mengkhususkan diri untuk membuat desain bodi kit modifikasi bagi mobil asal Jerman tersebut. Paket modifikasi yang diterapkan pada mobil berwarna putih ini terdiri dari model bumper depan baru yang didesain ulang, side sills serta roof spoiler.
Markas Lorinser pun bukan hanya penuh dengan bodi kit untuk sisi depan saja, lihat saja sisi belakang SUV putih ini. Diffuser serta spoiler untuk bumper belakang pun juga disediakan dan sudah dibuktikan pada Mercy GLK tersebut. Semakin terasa apik dengan desain rumah silincer exhaust ganda yang terpampang tepat di bawah lampu variasi.
Selain bodi eksterior, sepertinya pembedahan juga meliputi segi roda. Tersedia pula velg custom dengan model jari-jari multispoke tipe R8. Desain pas pada velg ternyata turut membangun sisi eksklusifitas sang Mercy kelas SUV ini dari segi tampilan luarnya. Rumah modifikasi yang juga bermarkas di Jerman ini menjamin opsi yang bervariasi untuk model velgnya.
by : http://www.autoblackthrough.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar